Cikarang,
Dialog – Café Warmindo Remi Bazar Bundaran Satu, yang buka dari jam 5 sore hingga pukul 002, untuk
menyemarakan dan menghibur pengunjung, dalam
setiap malam minggu di hibur oleh Group Kenoza
Audio Pop alternatif , yang telah berdiri selama 3 th dan sudah di kenal se-
jabodetabek, karena eksestensinya mengisi hiburan di café maupun di tempat
hiburan lainya.
Group Musik Kenoza Audio Pop, terdiri dari 6 Orang Crew,
yang salah satunya adalah Prabo Singer, sebagai Vokalis, yang juga sudah
terkenal di daerah Jabodetabek, untuk
gitaris di percaya oleh Aris dan crew lainya seperti dr Riyan, telah mengisi
acara hiburan music di Café Warmindo Remi sudah hampir 3 bulan.
Sementara
itu, Agung Selaku Owner Group Musik Kenoza Audio Pop , yang merupakan warga Grampuri
Persada Cikarang kotanya Desa Sukajaya.
Selain owner
group musik, Agung juga merupakan seorang pembuat audio system, yang dapat
melayani pembuatan Audio System, melayani wilayah Indonesia dan telah melayani pesanan
Audio System selama 3 tahun.
Berdirinya
Warmindo Remi, juga di dukung oleh Ketua Karang Taruna Desa Sukajya, Sehingga
Warmindo kini ramai di kunjungi oleh warga untuk menikmati kopi dan makanan
ringan lainya.
Warmindo
Remi, juga di kunjungi oleh tokoh masyrakat dan pemuda pemudi, sekitar
Perumahan Gramapuri Persada Cikarang yang kini lebih di kenal sebagai kotanya Sukajaya.
Selain dari
perumahan dan warga Desa sukajaya, banyak juga masyarakat dari luar desa Sukajaya
yang berkunjung ke Warindo Remi, untuk menikmati kopi dan menikmati musik yang
disajikan.
Warwindo
Remi juga menjadi tongkorangan bagi karyawan dari Perusahaan Jababeka, MM 2100
dan warmindo telah berdiri selama 6 bulan.
Ketika di
temui Dialog, salah satu pengunjung Warmindo Remi,Fendi yang berasal dari Karyawan Perusahaan ,
Mengatakan “Café ini cukup nyaman murah meriah, dan banyak menu lainya sehingga
ramai dikunjungi, saya telah berkali kali datang ke café ini, untuk sekedar
minum kopi dan menikmati musik akustik dari Group Kenoza Audio Pop ”ujarnya.
(Malih)